Selasa, 31 Maret 2020

Rabu, 1 April 2020

KISI-KISI MATERI TRYOUT IPA KELAS 6

Ini indikator soal dari tiap nomor soal:
  • Disajikan gambar tumbuhan/hewan, siswa dapat menentukan cara penyesuaian dirinya dengan tepat. 
  • Disajikan deskripsi tentang kondisi sebuah habitat, siswa dapat menentukan jenis populasi tumbuhan/hewan yang hidup di tempat tersebut.
  • Disajikan nama-nama makhluk hidup di dalam sebuah ekosistem, siswa dapat menyusun rantai makanan pada ekosistem tersebut.
  • Disajikan sebuah rantai makanan, siswa dapat memprediksi dampak yang terjadi pada rantai makanan tersebut. 
  • Disajikan gambar lingkungan yang mengalami kerusakan, siswa dapat menentukan kegiatan untuk menjaga keseimbangan lingkungan tersebut.
  • Disajikan ilustrasi tentang tindakan/kegiatan manusia terhadap sebuah lingkungan, siswa dapat menentukan dampak positif/negatif yang ditimbulkan dengan tepat. Siswa dapat menjelaskan fungsi bagian tubuh tumbuhan/hewan tertentu dengan tepat. 
  • Disajikan skema daur hidup hewan, siswa dapat menentukan nama-nama hewan yang memiliki daur hidup sesuai skema dengan tepat.  
  • Siswa dapat menentukan fungsi organ pencernaan makanan pada manusia dengan tepat. Siswa dapat menentukan fungsi bagian-bagian jantung dengan benar. 
  • Disajikan ilustrasi tentang gangguan sistem organ, siswa dapat menganalisis dampak yang terjadi pada sistem organ tersebut dengan benar. Siswa dapat menentukan hubungan antara kebiasaan hidup dan kesehatan organ dengan benar. 
  • Disajikan gambar percobaan pada sistem organ, siswa dapat menganalisis kesimpulan hasil percobaan tersebut dengan benar. Siswa dapat menjelaskan langkah-langkah mengembangbiakan tumbuhan secara vegetatif dengan benar. 
  • Disajikan tabel/gambar benda-benda, siswa dapat mengelompokkan benda tersebut berdasarkan kesamaan sifatnya. 
  • Disajikan tabel nama-nama benda dan kegunaan benda, siswa dapat menentukan pasangan dengan tepat. Siswa dapat menentukan hubungan antara sifat bahan dan bahan penyusunnya. 
  • Disajikan ilustrasi pemanfaatan benda untuk keperluan sehari-hari, siswa dapat memprediksi keuntungan/kerugian yang dialami dengan tepat. 
  • Disajikan gambar tentang penguapan zat cair pada wadah, siswa dapat menganalisis faktor yang mempengaruhi penguapan zat cair. Siswa dapat menjelaskan pemanfaatan perubahan wujud benda pada kehidupan sehari-hari dengan tepat. 
  • Disajikan gambar peristiwa perpindahan kalor, siswa dapat menentukan cara perpindahan kalor dengan tepat. 
  • Disajikan gambar kegiatan, siswa dapat menyebutkan jenis gaya yang digunakan dengan tepat. 
  • Disajikan gambar kegiatan manusia, siswa dapat menjelaskan pengaruh gaya yang terjadi pada kegiatan itu dengan benar. 
  • Disajikan beberapa gambar peralatan rumah tangga, siswa dapat menentukan peralatan yang perubahan energinya sama/berbeda. Siswa dapat menjelaskan pemanfaatan sifat bunyi pada kehidupan sehari-hari dengan benar. 
  • Disajikan gambar percobaan tentang cahaya, siswa dapat menganalisis sifat cahaya yang dibuktikan dengan tepat. Siswa dapat menentukan contoh tindakan menghemat energi listrik dalam kehidupan sehari-hari dengan benar. 
  • Disajikan tabel sumber energi, siswa dapat memilih sumber energi alternatif dengan benar. Siswa dapat memberikan contoh pemanfaatan energi alternatif dalam kegiatan sehari-hari dengan benar. 
  • Disajikan gambar percobaan tentang magnet, siswa dapat menentukan sifat magnet yang dibuktikannya dengan tepat. Siswa dapat menentukan gambar rangkaian listrik seri/paralel/campuran dengan tepat. 
  • Disajikan tabel nama-nama SDA, siswa dapat mengelompokkan sumber daya alam yang dapat/tidak dapat diperbarui dengan bebar. Siswa dapat menjelaskan dampak pengambilan SDA terhadap lingkungan sekitarnya. 
  • Disajikan gambar skema daur air, siswa dapat menentukan proses yang terjadi pada salah satu tahapan dengan benar. Siswa dapat menjelaskan perbedaan antara planet/bintang/satelit/komet/meteorit. 
  • Disajikan gambar skema gerhana, siswa dapat menentukan nama gerhana dengan tepat.
  • Disajikan tabel peristiwa di bumi, siswa dapat menentukan peristiwa yang merupakan akibat dari rotasi/revolusi bulan/bumi dengan tepat. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar